Tangerang Selatan, 10-11 April 2025 – Dalam rangka meningkatkan kompetensi tenaga pendidik dan kependidikan di lingkungan FKIP Universitas Terbuka, telah diselenggarakan kegiatan pelatihan bertajuk “Slide Design for Powerful Presentation & Creative Effective Learning Infographics” pada tanggal 10–11 April 2025 secara luring di Gedung SEAMOLEC, Tangerang Selatan. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kerja sama antara FKIP UT dan SEAMOLEC, diikuti oleh 30 peserta yang merupakan perwakilan dosen di setiap program studi dan tenaga kependidikan FKIP UT.
Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Dipl.-Ing (BA) Cahya Kusuma Ratih, S.S.T., M.T. (Deputi Direktur Program SEAMOLEC) dan Dr. Mukti Amini, M.Pd. (Wakil Dekan III FKIP UT), dengan pengarahan teknis oleh Victor Labotano (Training Division Manager SEAMOLEC). Dalam sambutannya, para pembicara menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan upaya bersama untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dalam mendesain media pembelajaran visual yang efektif, menarik, dan adaptif terhadap tantangan pendidikan digital saat ini. “Keterampilan dalam mendesain materi pembelajaran visual yang menarik sangat relevan untuk pembelajaran daring di Universitas Terbuka”, ujar Dr. Mukti.
Selama dua hari, peserta terlibat aktif dalam sesi pelatihan yang interaktif dan aplikatif. Hari pertama (10 April 2025), peserta mendapatkan materi Slide Design for Powerful Presentation yang disampaikan oleh Haulia Arifiani. Dalam sesi ini, peserta tidak hanya mendapatkan wawasan tentang prinsip-prinsip desain presentasi yang efektif dan memikat, tetapi juga diajak langsung untuk mempraktikkan pembuatan kerangka salindia yang logis, storytelling yang kuat, hingga menerapkannya dalam desain salindia menggunakan platform Canva. Hari kedua (11 April 2025), pelatihan dilanjutkan dengan materi Creative Effective Learning Infographics oleh Daniah A. Putri. Sesi ini berfokus pada strategi menyusun infografis sebagai media pembelajaran yang sistematis dan komunikatif. Peserta diajak mengenali berbagai jenis infografis, menyusun mindmap sebagai dasar isi visual, serta praktik menggunakan berbagai perangkat digital seperti Canva, MindMeister, Piktochart, Freepik, Flaticon, dan 3D Icons. Peserta mengeksplorasi cara memadukan teks, ikon, ilustrasi, dan layout agar informasi kompleks dapat tersampaikan secara ringkas namun menarik. Pelatihan ini disambut hangat oleh para peserta. Dola Suciana menyampaikan, “Kegiatan ini sangat menarik dan bermanfaat”, sementara Saddam Fathurrachman menambahkan, “Saya berharap kegiatan ini ada keberlanjutannya, seperti pelatihan video interaktif.” Antusiasme peserta menunjukkan besarnya kebutuhan akan pengembangan keterampilan media pembelajaran digital yang inovatif dan aplikatif.
Rangkaian kegiatan ini secara resmi ditutup oleh Prof. Dr. Ucu Rahayu, M.Sc. (Dekan FKIP UT) dan Dr. Wahyudi (Direktur SEAMOLEC). Dalam sambutannya, Prof. Ucu menyampaikan bahwa pelatihan ini menjadi langkah awal yang positif dalam mempererat kerja sama strategis antara FKIP UT dan SEAMOLEC, khususnya dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia di era digital. “Pelatihan ini menjadi tonggak awal kolaborasi antara FKIP UT dan SEAMOLEC. Harapannya, kegiatan ini memberikan manfaat nyata dan hasil-hasilnya dapat diterapkan sebagai media pembelajaran inovatif di lingkungan FKIP UT”, ujar Prof. Ucu. Sementara itu, Dr. Wahyudi menyampaikan pesan inspiratif yang memotivasi seluruh peserta. “Saya adalah alumni FKIP UT. Menuntut ilmu tidak mengenal batas usia. Sebarkan ilmu yang telah diperoleh dari pelatihan ini, dan teruslah mengikuti pelatihan-pelatihan lain untuk menggali potensi diri. Semoga kolaborasi ini terus berlanjut dalam berbagai program pengembangan lainnya”, tuturnya.
Sebagai simbol apresiasi dan mempererat hubungan kelembagaan, kegiatan diakhiri dengan penyerahan cinderamata antara SEAMOLEC dan FKIP UT. Momen ini menjadi penanda komitmen bersama untuk melanjutkan sinergi dalam pengembangan pendidikan berbasis teknologi di masa mendatang.
Dengan semangat kolaborasi, kreativitas, dan peningkatan kapasitas, pelatihan ini diharapkan mampu memberikan dampak nyata terhadap kualitas penyajian konten pembelajaran di lingkungan FKIP UT. Kegiatan ini tidak hanya mempererat sinergi antar institusi, tetapi juga membuka jalan bagi inovasi dan transformasi pembelajaran digital yang lebih efektif di masa depan, terutama di lingkungan Universitas Terbuka.